Notification

×

Iklan

Pasang Iklan

Iklan

Pasang Iklan

Pengurus GMKI Parepare Resmi Terbentuk, Siap Jadi Mitra Kritis-Strategis Pemerintah

| September 19, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-09-19T14:28:35Z
Pasang Iklan


Pengurus Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Kota Parepare resmi terbentuk. GMKI Parepare menggelar pelantikan pengurus pertama di Gedung Gereja Toraja Parepare, Selasa 19 September 2023.


Pengurus GMKI cabang Parepare dilantik langsung Ketua Pusat GMKI, Jefri Gultom disaksikan Korwil GMKI Sulselbar Restu Tangaka. Untung Leonard dilantik menjadi Ketua GMKI Cabang Parepare pertama.


"Kami menyampaikan terima kasih atas bimbingan Ketua pusat GMKI dan Korwil GMKI wilayah VIII. Kita bersyukur pengurus GMKI cabang Parepare sudah resmi terbentuk di Parepare," ungkap Ketua GMKI Cabang Parepare Untung Leonard.


Dirinya mengungkapkan pengurus GMKI cabang Parepare pertama kali dibentuk. GMKI cabang Parepare terbentuk dengan bimbingan GMKI cabang Toraja.


"Mulai dari komisariat kemudian naik menjadi calon cabang hingga saat ini sudah resmi menjadi pengurus cabang. Ini berkat bimbingan dari GMKI Cabang Toraja selama kurang lebih satu tahun ini," tuturnya.



Pelantikan pengurus GMKI cabang Parepare (Foto; Ardiansyah)



Sementara itu, Ketua Pusat GMKI Jefri Gultom menyebut terbentuknya GMKI di Parepare suatu mukjizat. Sebab menurutnya, Parepare yang punya banyak kampus namun GMKI baru terbentuk dalam satu tahun ini. 


"Banyak kampus tetapi baru terbentuk pengurus GMKI pada satu tahun belakangan di Parepare. Ini satu mukjizat," ungkap Jefri.


Jefri menyampaikan selamat kepada pengurus GMKI cabang Parepare periode 2023-2025. Ia berpesan agar pengurus GMKI Parepare bisa terus aktif dalam pelayanan.


Dirinya juga berharap GMKI bisa turut andil dalam pembangunan di Kota Parepare. Ia meminta GMKI Parepare menjadi mitra kritis pemerintah.


"Hadirnya GMKI Parepare harus mengambil peran sebagai mitra kritis yang strategis pemerintah daerah.  Hari ini GMKI Parepare masih sedikit, tapi kami yakin satu tahun ke depan akan terus berkembang," ungkapnya.


Terbentuknya GMKI Parepare untuk pertama kalinya juga disaksikan oleh pihak Pemerintah kota. Plt Asisten 1 Parepare Hasan Ginca menyampaikan selamat atas terbentuknya GMKI di Parepare.


"Kita berharap kehadiran GMKI Parepare menambah spirit kepemudaan di Kota Cinta Parepare. Pemkot selalu siap mendukung kegiatan GMKI kedepannya," tuturnya.


Pelantikan itu juga turut dihadiri, Ketua Ansor NU Parepare Muhammad Rusman, Sekretaris KNPI Andi Haswan Saddade dan sejumlah pimpinan GMKI se-Sulselbar. (rdi)

Pasang Iklan

×
Berita Terbaru Update