MAKASSAR -- General Survei Indonesia (GSI) merilis hasil survei Pilwalkot Parepare. Survei ini berlangsung tanggal 1-7 November 2024.
Untuk popularitas atau tingkat keterkenalan paslon di masyarakat, ANH-TQ 58,8 persen, MZ-Berbakti 88,4 persen, TSM-Mo 95,6 persen, dan Erat-Bersalam 92,8 persen.
Sementara persentasi tingkat penerimaan atau kesukaan masyarakat (akseptabilitas) terhadap paslon; ANH-TQ 30,2 persen, MZ-Berbakti 60,4 persen, TSM-Mo 75,3 persen, dan Erat Bersalam 78,2 persen.
Untuk elektabilitas atau tingkat keterpilihan; ANH-TQ 5 persen, MZ-Berbakti 20,1 persen, TSM-Mo 32,3 persen dan Erat-Bersalam 34,5 persen. Sementara yang tidak menjawan atau masih merahasiakan pilihan 8,1 persen.
Strong voters untuk masing-masing paslon; ANH-TQ 2,8 persen, MZ-Berbakti 14 persen, TSM-Mo 25,1 persen, dan Erat Bersalam 25,5 persen.
GSI juga menanyakan program paslon mana yang paling disukai responden. Hasilnya, program Erat-Bersalam menjadi yang paling disukai dengan persentase 38,2 persen, menyusul TSM-Mo 35 persen, MZ-Berbakti 13,5 persen, dan ANH-TQ 3,1 persen.
Direktur Riset PT GSI Muhammad Ridwan menjelaskan, survei ini menyasar responden penduduk wajib pilih di Kota Parepare sebanyak 440 orang, yang ditarik menggunakan metode Multi stage random sampling.
Quality control dilakukan kepada 20 persen sampel. Survei ini memiliki tingkat kepercayaan 95 persen, dengan margin of error 3.2 persen.